Tilon atau Tilong

 Tilon atau Tilong


Saya dan sejumlah orang mendengar cerita mantan Kepala Desa Oefafi Kecamatan Kupang Timur, M. Tameno. Ia bercerita banyak hal, dan kami mendengarkan secara saksama sambil sesekali tertawa berhubung beliau menyelipkan frase-frase humor.
Satu di antara cerita-ceritanya itu tentang nama Tilon, yang sekarang menjadi Tilong.
Sebagai Atoin' Meto' yang terus belajar, saya paham bahwa ada varian dialek Uab Meto', yang menyebabkan lafal berbeda, di antaranya /tilon/ atau /tiron/. Pertanyaannya, apa artinya?
Tilon atau tiron, artinya tidur beristirahat sambil memamah. Siapa yang tidur beristirahat sambil memamah? Jawabannya, sapi dan kuda. Sapi dan kuda bila tidur sambil memamah, atau mengunyah Atoin' Meto' menggunakan kata /tilon/ atau /tiron/.
Oleh karena itu, ada dua kampung di sekitar Kupang Timur yang dinamakan Bijaetilon dan Bikaestilon. Apakah kedua kampung ini masih ada? Jawabannya, secara faktual keduanya sudah punah, tetapi nama mereka dikenang selalu di Oefafi dan wilayah yang sekarang di sana dibangun waduk/bendungan besar yang disebut Tilong Dam.
Mengapa menjadi tilong? Saya mesti mengatakan bahwa mungkin pada saat penamaan, tidak ada diskusi yang sifatnya ethno-linguitic dan socio-linguitic kepada para tokoh masyarakat di sekitar lokasi. Umumnya p;rogram dan proyek pemerintah hanya melibatkan pemerintah daerah yang staf khususnya belum tentu paham ethno-linguistic dan socio-linguistic.
Di sudut kampung kelahiran saya, ada satu area kecil di bukit yang disebut tiron. Di sana tumbuh pohon tambaring yang tinggi dan besar. Di bawahnya sapi-sapi dan kuda beristirahat. Orang kampung Koro'oto menyebutnya tiron.
Demikian sedikit cerita dari percakapan-percakapan informal dengan orang-orang yang seringkali dianggap tidak berguna, padahal mereka tokoh lokal yang paham situasi dan kondisi lokal.

Koro'oto, 10 Agustus 2020

Komentar

  1. Indonesia kaya akan frase frase nenarik bila dikupas lebih dalam.Aih bendungan itu viewnya cantik bagaimana dengan udara di sekitar?

    BalasHapus
  2. Waaah kereen banget.... wajib dikunjungi ini

    BalasHapus
  3. Kerennn kak. Serasa berada di lokasi koro'oto. Siap menanti cerita berikutnya kak

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lopo dan Maknanya

Peniti, Bawang Putih, Genoak, antara Mitos, Pengetahuan dan Kepercayaan

Koroh natiik Maria